Sebagai seorang perempuan yang berasal dari keluarga sederhana di Yogyakarta, saya punya cita-cita untuk menjadi sukses dan hidup berkecukupan, memiliki sesuatu yang lebih dari apa yang saya miliki sebelumnya serta dapat melihat dunia. Perlahan-lahan, saya menggapai cita-cita saya meskipun tak secepat yang saya inginkan. Dari gaji pertama di tahun 2007, saya bisa terbang ke Bali. Dari beasiswa, saya bisa mengikuti fellowship di luar negeri. Dari gaji-gaji berikutnya, saya bisa membeli mobil meskipun mencicil sampai tuntas – meskipun tak jarang banyak yang menganggap suami yang membelikan. Tak hanya itu, saya pun punya identitas karena pekerjaan saya. Saya adalah penulis. Saya adalah jurnalis. Saya adalah researcher. Saya bangga dengan apa yang saya lakukan. Saya bangga bisa membeli ini itu dengar keringat sendiri. Saya bisa bercerita siapa saya dan apa yang saya lakukan. Sayangnya, semua itu hanya tinggal sejarah meskipun saya percaya itu hanya untuk sementara waktu.
Namun sejak saya pindah ke Bangladesh untuk mengikuti E, rasanya saya tidak punya identitas selain sebagai trailing spouse. Luntang-luntung sana sini, memperkenalkan diri sebagai seorang istri E yang bekerja di sebuah organisasi internasional. Memang, melalui pekerjaannya saya mendapatkan kesempatan untuk datang ke acara-acara istimewa, bertemu ‘pejabat’ atau bahkan konglomerat Bangladesh. Ngobrol sana, ngobrol sini tentang apa yang mereka lakukan over tea, coffee or wine. Namun, setiap kali memperkenalkan diri dengan mereka, saya jadi minder karena saya hanya trailing spouse. Tak banyak yang dapat saya bicarakan. Tak jarang pula dipandang sebelah mata. Saya merasa tak memiliki identitas. Oh betapa bencinya saya memperkenalkan diri dengan embel-embel orang lain, nama pun tak saya ganti. Jadi saya suka heran kalau ada yang pamer pekerjaan suami atau istri mereka seolah-olah mereka tropi!